Resep Bajigur Khas Bandung ini Bisa Menghangatkan Badan Anda

anwariz.com | Resep Bajigur Hangat Khas Bandung - Bajigur adalah minuman khas tanah priangan yang memiliki citarasa khas. Minuman berwarna kecoklatan akibat campuran rempah dengan gula aren ini cukup digemari masyarakat sunda khususnya, terlebih jika musim penghujan tiba, maka meminum bajigur dipercaya bisa menghangatkan badan.

resep bajigur sunda asli
Bajigur Bandung Mantap

Sedangkan menurut situs Wikipedia, Bajigur adalah minuman tradisional khas masyarakat Sunda dari daerah Jawa Barat, Indonesia. Bahan utamanya adalah gula aren dan santan. Untuk menambah kenikmatan dicampurkan pula sedikit jahe, garam, dan bubuk vanili.

Minuman yang disajikan hangat ini biasa dijajakan bersama Bandrek, kacang rebus, ubi rebus, klepon, dan lain sebagainya dalam satu gerobak. Dalam penyajiannya, kadangkala ditambah dengan sedikit kolang-kalin yang diiris tipis. Bajigur paling pas untuk dinikmati kala hujan ataupun cuaca dingin.

Untuk mendapatkan citarasa bajigur sesungguhnya, maka baha-bahan utamanyapun harus dipersiapkan seperti gula aren, santan kental, kemudian jahe. Dijaman serba instan sebenarnya sudah banyak beredar bajigur sachet dipasaran, namun tetap saja tidak mampu menandingi rasa nikmat bajigur yang diolah langsung dirumah. Bahan pengawet pada bajigur kemasan bisa menjadi salah satu faktor kurang nikmat ketika diminum, berbeda sama bajigur asli buatan sendiri, sudah pasti nikmat.

Pembuatan bajigur itu sebenarnya sangat mudah sekali dan memang sangat sederhana, namun masalah rasa jangan di anggap remeh, karena cita rasa bajigur sudah banyak diakui oleh banyak orang di indonesia, bagi anda yang ingin mencoba membuatnya silahkan untuk mengikuti resep sebagai berikut.

Resep Membuat Bajigur Khas Priangan

Bahan-bahan:
  • Kopi hitam 2 sdm
  • Santan kelapa kental 1 L
  • Gula jawa merah 100 g
  • Gula pasir 2 sdm
  • Garam halus 1/2 sdt
  • Daun pandan 2 lembar
Cara Membuat Bajigur Hangat Jawa Barat
  1. Rebus air santan kental didalam panci yang sudah disiapkan, kemudian aduk-aduk hingga mendidih dan rata
  2. Masukan gula aren (gula merah) pada rebusan santan kemudian kopi hitam dan gula pasir, aduk terus menerus menggunakan level api kecil agar merata
  3. Diamkan hingga campuran santan dan bahan lain benar-benar mendidih dan matang, sambil terus di aduk-aduk agar tidak menempel ke pinggirnya
  4. Mulai masukan daun pengharum, yaitu daun pandan kedalam adonan yang sudah mendidih dan tambahan garam halus untuk penggurih rasa. Tunggu sampai tercium bau harum
  5. Saringlah bajigur bila sudah diangkat agar tidak terlalu keruh oleh serat gula merah
  6. Bajigur bandung siap srupuuttt...

Penyajian bajigur sudah banyak dikreasikan di berbagi warung-warung penjualan. Ada bajigur susu, bajigur roti, sampai bajigur toping kolang-kaling. Silahkan anda menggunakan toping tambahan sesuai selera. Selamat mencoba membuatnya sendiri mengikuti Resep Membuat Bajigur Asli Bandung di atas, kemudian sajikan untuk keluarga di saat berkumpul bersama keluarga tercinta.

0 comments

Posting Komentar

Kami tunggu saran dan kritik via kolom komentar