Beberapa Tahap Sederhana Yang Dapat Anda Lakukan Untuk Mulai Belajar Bermain Gitar

 


Bagi Anda yang baru saja mau memperlajari bermain gitar dan juga mungkin mempunyai masalah mengenai bagaimana cara bermain gitar yang benar. Maka pembahasan berikut ini akan sangat membantu Anda dalam memperlahari bermain gitar dengan cara yang tepat.

Tidak dapat anda sangkal jika bermain gitar memang memerlukan teknik agar suara yang keluar benar benar selaras dengan dentingan suara alat musik yang lain. Jika tidak begitu, maka bisa dipastikan jika suara petikan gitar yang keluar tidak akan dapat menghasilkan kenyamanan untuk siapa pun yang mendengarnya.

Bahkan tidak jarang, anda akan merasa malas untuk bermain gitar karena melodi yang keluar tidak sesuai dengan apa yang anda mau. Sebetulnya hal tersebut tidak Cuma terjadi pada alat musik gitar saja, akan tetapi setiap alat musik juga membutuhkan hal tersebut. Anda mengetahui jika dalam dunia musik, alat musik memiliki tekniknya tersendiri untuk dapat bermain alat musik. Dengan alasan tersebut, anda tidak dapat menyangkal jika teknik bermain gitar dan juga alat musik yang lainnya memang memerlukan teknik yang berbeda beda.

Selain itu, ada yang hal yang lebih penting untuk anda perhatikan tidak hanya dua cara bermain gitar yang sebelumnya sudah dibahas. Salah satunya adalag berlatih dengan tekun, latihan yang serius, dan juga konsentrasi. Ketiga hal tersebut adalah hal yang sangat penting untuk dipunya oleh setiap pemain gitar pemula. Lalu berlatih bermain gitar juga tidak bisa anda lakukan dalam dalam waktu yang singkat saja. Anda harus melakukan latihan dengan cara rutin dan juga yang lebih penting adalah jangan tergesa gesa pada saat lagi belajar bermain gitar.

Akan tetapi, bagi Anda yang masih baru belajar dalam bermain gitar, berikut ini ada beberapa tahap sederhana yang dapat Anda lakukan untuk mulai belajar bermain gitar.

1. Memetik Menggunakan Dua Jari
Taruh ibu jari dan juga jari tengah pada senar bass, lalu jari kelingking pada petikan melodi. Selanjutnya, lakukan petikan tersebut dengan cara terus menerus hingga cara tersebut dapat Anda kuasai dengan mudah.

2. Penempatan Jari Tangan
Sebelum anda mencoba bermain gitar, perlu anda usahakan ahar mengetahui secara pasti dimana letak jari tangan anda pada saat akan memetik senar gitar. Jika Anda salah memposisikan jari, maka bisa dipastikan jika Anda tidak bisa mendapatkan melodi yang pas dan juga merdu.

3. Terapkan Chord Gitar
Agar Anda bisa menghasilkan melodi yang enak didengar, maka Anda perlu mengetahui cara memainkan gitar yang baik dan benar. Memahami chord lagu pemula merupakan salah satu hal penting yang perlu Anda punya pertama kali.

4. Setelan Sebelum Memainkan Gitar
Langkah berikutnya yang perlu Anda pahami sebelum bermain gitar yaitu dengan cara mengetahui nama nama senar yang terdapat pada gitar mulai dari senar yang paling atas sampai senar yang paling bawah. Urutannya sendiri dimulai dari E, A, D, G, B, dan yang paling terakhir E. sesudah anda mengetahui hal tersebut, tahap selanjutnya yang harus anda mengirti yaitu menyesuaikan tuner sesuai dengan keperluan nada yang Anda inginkan. Apabila Anda mau nada yang lebih tinggi, maka kencangkan senar gitar. Akan tetapi apabila Anda mau nada yang lebih rendah, maka putar tunernya sampai senar sedikit mengulur dengan tepat.

0 comments

Posting Komentar

Kami tunggu saran dan kritik via kolom komentar