Bagaimana Caranya Agar Blog Ramai Pengunjung?

 
agar blog dikunjungi banyak orang


Bagaimana Caranya Agar Blog Ramai Pengunjung? ? Bagaimana Cara dan Tipsnya? -Harapan klasik bagi newbie seperti saya ini agar Blog Ramai Pengunjung. Karena jika Blog Ramai Pengunjung maka kita akan menemukan kepuasan sendiri sebagai blogger. Apalagi seperti ana yang masih newbie. Jadi bagi saya sehari mendapatkan pengunjung Alhamdulillah es Batu banget (kayak ngomongnya Syahroni gitu pokoknya) hehehe. Oke deh langsung saja kami kali ini belajar berbagi beberapa pengetahuan yang telah saya dapat dar hasil kiter-kiter ( bahasa kerennya Blog Walking ). Langsung saja bahas beberapa tips agar blog kalian bisa banyak pengunjung. Semoga bermanfaat bagi kalian semua. Selamat membaca !

1.Buat Artikel ciri khas gayamu sendiri

Belajar menulis..belajar menulis..dan belajar menulis. Menurutku itulah modal awal jadi blogger. Beranikan diri untuk menulis. Karena saya yakin ini pelajaran mudah, Sejak SD kita mendapat pelajaran mengarang. Dan saya yakin kini saatnya anda semua untuk berani menunjukkan kualitas dalam membuat karya tulis. Meskipun saya juga masih amburadul dalam menulis. Tapi kalau kita tak berani mencoba kapan kita dikenal. Ketika menulis di blog jangan melupakan Etika menulis blog karena dengan mempunyai etika dengan mudah kita bergabung bersama teman-teman.

2.Buat Pembaca penasaran dengan artikel lanjutan

Membuat artikel di dalam blog jangan asal-asalan. Usahakan artikel demi  artikel berhubungan satu dengan yang lain agar pengunjung terus menelusuri sajianmu. Dengan menggunakan internal link maka anda bisa memberi rujukan dengan mudah kepada pembaca. Jadi ketika pengunjung tertarik dengan lanjutan artikelmu, dengan mudahnya dia menemukan artikel yang perlu dibaca untuk menunjang pengetahuannya. Jadi visitor tak akan kecewa berjam-jam menghabiskan waktu untuk membaca artikel yang ada di rumahmu.

3.Luangkan waktu untuk update artikel

Buat komitmen dalam diri kamu. Kalau kamu  bisa update setiap hari maka itu sangat bagus. Namun jika kamu tidak punya waktu untuk update setiap hari maka usahakan tiga hari sekali atu berapa lah. Yang penting rutin update artikel. Jika ada pengunjung yang setia mengunjungi blog kamu dan sajianmu itu-itu saja. Otomatis akan bosen kan? Jadi lebih simpelnya semakin rutin kamu update semakin bagus. Namun ingat. Jangan seenaknya sendiri update barang kagak jelas. Dunia blogger dunia yang sangat bermanfaat bagi orang banyak. Jadi buat artikel yang bermanfaat untuk orang lain. Itulah menurutku sisi positif dari para blogger.


4.Gunakan template yang menarik dan loading cepet

 Template lumayan berpengaruh bagi kenyamanan pengunjung. Semakin template kamu nyaman untuk dikunjungi maka saya yakin kamu akan banyak pengunjung. Ingat jangan tergiur dari kecantikan template. Gunakan template yang SEO friendly dan jangan biasakan menggunakan template yang loadingnya lama. Dengan menggunakan template yang loadingnya lama maka pengunjung akan jenuh mengunjungi blogmu. Jadi sepi deh blog mu.. Galau lagi..Galau lagi.. 

Artikel lainnya: Pengertian SEO Prioritas Tinggi

5.Lakukan blog walking

inilah salah satu cara buat para newbie blogger. Dengan gaya sok kenal kita koman-komen sana sini. Maka kita akan dikenal banyak teman blogger. Karena tanpa kalian bernai muncul maka selamanya kalian tak akan banyak teman. Perlu kalian tahu bahwa anak blogger itu respect kalau komentar kalian itu bermanfaat. Jadi jangan malu bertanya. Semua berawal dari orang yang tidak tahu. Jadi jangan malu.. Ayo Semangat Newbie Wendy SERP :) !

6.Gabung sama teman blogger di sosial media

Sosial media adalah salah satu cara agar blog kita bisa terkenal. Terutama untuk teman-teman kita. Karena Fungsi soial media sangat jitu untuk promo, hehehe. Dengan membagi tautan ke dalam sosial media maka saya yakin teman kamu akan penasaran untuk melihat blogmu. Maka lumayankan nambah visitor. hehehe

7.Pahami ilmu SEO

 Dengan SEO maka blog kamu dapat nangkring di SERP. Jadi memahami SEO sangat bagus untuk menunjang kesuksesan kamu menjadi blogger. jadi jangan bosen untuk memahami SEO yaa. Gak ada salahnya belajar SEO itu, hehehe. Blog ini memang disajikan untuk kalian belajar SEO kok,, hehehe.. Jangan malu dalam bertanya kawan.

0 comments

Posting Komentar

Kami tunggu saran dan kritik via kolom komentar