Niat Puasa Sunah Bulan Dzulhijjah Jelang Idul Adha 2019

Anwariz.Com | Niat Puasa Bulan Dzulhijjah, Hari ini Jumat, 2 Agustus 2019 atau tepat tanggal 1 Dzulhijjah 1440 H. Puasa sunah Idul Adha yang dinantikan umat muslim seluruh dunia.

Niat Puasa Sunah Idul Adha 2019

Allah SWT. sangat mencintai 10 hari pertama Bulan Dzulhijjah. Pada hari-hari tersebut umat muslim dianjurkan memperbanyak amal baik, seperti perbanyak baca Al-Qur'an, dzikir, bersedekah, dan berpuasa.

Terdapat banyak keutamaan dalam berpuasa di sembilan hari pertama Bulan Dzulhijjah. Puasa bulan dzulhijjah dilakukan pada sembilan hari menjelang Idul Adha 2019. Merupakan salah satu amalan puasa yang di anjurkan bagi seluruh muslim di dunia.

Baca: Keutamaan Puasa Senin Kamis

Merujuk pada tribunnews.com, mengenai ulasan berdasarkan hadis shahih dari Siti Hafshah r.a. ia berkata, "Ada empat macam yang tidak pernah ditinggalkan oleh Rasulullah SAW yaitu Puasa Asyura (10 Muharram), puasa 10 hari (di bulan Dzulhijjah), puasa 3 hari pada setiap bulan, dan salat dua rakaat sebelum salat subuh.”



Niat Puasa Bulan Dzulhijjah



- Puasa Dzulhijjah, 1-7 Dzulhijjah atau 2-8 Agustus 2019

نَوَيْتُ صَوْمَ شَهْرِ ذِيْ الْحِجَّةِ سُنَّةً لِلَّهِ تَعَالَى

"Nawaitu shouma syahri dzil hijjah sunnatan lillahi ta'ala". 

Artinya: "Saya berniat puasa sunah bulan Dzulhijjah karena Allah ta'ala."


- Puasa Tarwiyah, 8 Dzulhijjah atau 9 Agustus 2019

نَوَيْتُ صَوْمَ تَرْوِيَةَ سُنَّةً لِّلِه تَعَالَى

"Nawaitu shouma tarwiyata sunnatan lillahi ta'ala". 

Artinya: "Saya berniat puasa sunah Tarwiyah karena Allah ta'ala."


- Puasa Arafah, 9 Dzulhijjah atau 10 Agustus 2019

نَوَيْتُ صَوْمَ عَرَفَةَ سُنَّةً لِّلِه تَعَالَى

"Nawaitu shouma arafata sunnatan lillahi ta'ala."

Artinya: "Saya berniat puasa sunah Arafah karena Allah ta'ala."



Keutamaan Puasa Bulan Dzulhijjah


Diantaranya dapat melebur dosa setahun sebelum dan sesudahnya.

Sebagaimana Sabda Rasulullah Muhammad SAW bahwa melaksanakan puasa di bulan Dzulhijjah pahalanya sama besar dengan orang yang meninggal di jalan Allah di medang perang atau mati Syahid. Jika dilaksanakan dengan ikhlas, puasa ini juga bisa melebur dosa selama setahun sebelum dan sesudahnya.

Diriwayatkan oleh Imam Muslim dari Abu Qatadah, Rasullullah SAW bersabda:

"Berpuasa pada hari Arafah karena mengharap pahala dari Allah melebur dosa-dosa setahun sebelum dan sesudahnya." (HR. Imam Muslim)

niat puasa idul adha
keutamaan puasa arafah
niat puasa dzulhijjah
1 dzulhijjah 2019
puasa haji 2019

Referensi:
- CNN 
- Merdeka
- Tribunnews

0 comments

Posting Komentar

Kami tunggu saran dan kritik via kolom komentar